Saturday, 28 October 2023, October 28, 2023 WIB
Last Updated 2023-10-29T04:39:36Z

Polres Bogor Amankan 10 Pelaku Gangster Yang Beraksi di Wilayah Pakansari



Polres Bogor - Pihak kepolisian personil Sat Samapta Polres Bogor berhasil mengamankan 10 orang gangster yang sering melakukan aksinya di  wilayah Jalan Gor Pakansari, Kecamatan  Cibinong, Kabupaten Bogor, Pada Sabtu malam, 28 Oktober 2023.

Para pelaku gengster yang berhasil diamankan  tersebut diantaranya berinisial IT (23),AA (18), PM (18,)RM (27) GR (19),DP (17),AD (22), MRA (20), AZ (21), dan R (24). Pelaku berhasil di tangkap saat Tim patroli Sat Samapta Polres Bogor melakukan patroli malam dan mendapati adanya segerombolan gangster yang hendak melakukan tawuran di Jalan Gor Pakansari tersebut  di depan angkringan semar.

Kasat samapta Polres Bogor IPTU  Yogi Nugraha, S.E., M.H. penangkapan tersebut terjadi sekitar  pukul 04.10 WIB. Yang mana Saat melakukan penangkapan, salah satu pelaku gangster ini sempat  menodongkan senjata tajam pada salah satu personil Sat Samapta Polres Bogor.

Dari pemeriksaan yang kita lakukan bahwa mereka ini terlibat dalam empat kelompok gangster yakni Wartal, Canada, Pengkolan Street, dan Warung Street.

Dalam  penangkapan  kelompok gangster ini kami berhasil mengamankan barang  bukti berupa 4 buah senjata tajam (berjenis pedang dan celurit), 5 unit kendaraan bermotor, 5 buah handphone, 1 buah power bank, dan 2 buah tas selempang. Saat ini seluruh pelaku pun masih dalam proses pemeriksaan lebih lanjut oleh sat Reskrim Polres Bogor, tutup Kasat samapta Polres Bogor Yogi Nugraha.

Tag Terpopuler

Terkini