Depok, Kabarberitanews.co.id
Dinas Koperasi dan Usaha Mikro (DKUM) Kota Depok menggelar Rencana Kerja Tahun 2024 yang diadakan di Aula Gedung Dinas Koperasi dan UMKM Kota Depok, Jawa Barat pada Jumat (17/02/2023).
Dalam kesempatan tersebut, Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Kota Depok Dede Hidayat, menyampaikan sambutan tentang materi tentang " Peningkatan Akses Pemasaran dan Permodalan Wira usaha baru Serta Perempuan Pengusaha Bersama, Koperasi Sehat yang Berbudaya.
Melalui tema peningkatan akses pemasaran dan permodalan WUB serta perempuan pengusaha bersama Koperasi sehat yang berdaya saing, akan menitikberatkan pada upaya peningkatan dan pelayanan dasar masyarakat.
"Peningkatan pelayanan dasar yang dimaksud nanti, merupakan salah satu langkah membangkitkan kembali perekonomian di Kota Depok," kata Kepala DKUM Kota Depok, Dede Hidayat, usai gelaran Renja PD pagi tadi.
Menurut Dede, penyusunan RKPD tersebut, mengacu pada visi Kota Depok, yang Maju, Berbudaya dan Sejahtera, lebih memfokuskan janji Walikota dan Wakil Walikota Depok dalam penyusunan RKPD 2024.
"Tahun ini, sudah tahun ketiga Program Wirausaha Baru, sekitar 3.000 pelaku WUB dan perempuan pengusaha sudah kita luncurkan," kata Dede.
Dede mengungkapkan, melalui program pelatihan wirausaha baru, tahun depan masih sama meliputi pelatihan desain kemasan, pelatihan teknopreneur, pelatihan keamanan pangan, dan fasilitasi sertifikasi Pangan Industri Rumah Tangga (P-IRT). "Prioritas pembangunan di 2024. Yang menjadi fokus utama ada kesehatan, ekonomi yang berdaya saing," tuturnya.
Menurut Dede, Kemenko RI memiliki program prioritas kementrian koperasi dan UKM seperti, pendataan lengkap koperasi dan umkm.
"Terdapat juga, rumah produksi bersama, pengembangan kewirausahaan nasional, redesign plut-kukm the new plut (pembentukan expert pool), pengetasan kemiskinan ekstrem, dan koperasi modern"jelasnya.
Dengan sasarannya meningkatkan kualitas, manajemen pemerintahan yang akuntabel. Meningkatkan daya saing koperasi dan usaha mikro. ( Goes ).