Friday, 23 December 2022, December 23, 2022 WIB
Last Updated 2022-12-24T06:20:30Z

Libur Sekolah, Green Lake View Water Park Di Padati Pengunjung



Manajer operasional Green Lake View (GLV) Waterpark Arif mengatakan, "pada musim liburan ini luar biasa sibuknya, hari ini saja, jumat,(23/12/22) pengunjung mencapai 1600 dan rata-rata adalah anak-anak yang ingin menikmati masa liburnya bersama orang tuanya,"ucapnya.

Arif juga mengatakan bahwa, dalam kondisi liburan ini semua fasilitas di GLV WarerPark kita check semua agar kondisi nyaman untuk pengunjung. 

"Kita check semuanya agar pengunjung nyaman, lalu kita juga tambah personil semua kita siapkan dan yang paling utama yaitu mental tim di lapangan untuk melayani pengunjung dengan baik, sehingga kita bisa memberikan service yang terbaik buat customer. Kita juga menambahkan untuk petugas kebersihan petugas keamanan, yang terutama kita tetap prioritas untuk safety nya, jadi lumayan super ekstra perhatian kita. Untungnya pengunjung datangnya silih berganti masuk keluarnya jadi tidak terlalu menumpuk di dalamnya," ucap Arif.

masih Arif, untuk pengunjung yang ingin menikmati sajian santap siang bersama keluarga kita kita juga telah siapkan beragam menu dengan harga terjangkau. "Untuk di arena, spiral slide dan wahana mandi busa masih menjadi favorite bagi anak-anak. Dalam menyambut Natal dan Tahun Baru (Nataru) untuk harga tiket hanya Rp.60 Ribu /orang, priode 24 Desember - 8 Januari 2023,"tutup Arif.

Salah seorang pengunjung yang hadir yakni Kosasih bersama istri dan anak anak merasa senang dapat mengajak anak-anaknya berlibur di Green Lake View Waterpark ini selain harganya terjangkau anak-anak juga puas menikmati suasana liburan di Waterpark ini.

"Saya senang mengajak anak-anak ke Green Lake view Waterpark ini, selain harganya terjangkau dan juga dekat dari rumah kapan saja kita bisa mampir menikmati arena permainan yang ada di sini. Semoga pihak Green Lake View Waterpark, tetap memberikan pelayanan yang terbaik dan memperhatikan kenyamanan dan keamanan bagi para pengunjung yang hadir di sini,"ucap Kosasih. ( Goes )

Tag Terpopuler

Terkini