Saturday 26 March 2022, March 26, 2022 WIB
Last Updated 2022-03-26T12:29:30Z
Daerah

Giat Polri sektor Beji melaksanakan Vaksinasi di wilayah Margonda.


 
DEPOK, kabarberitanews.co.id

Kepolisian Sektor Beji menggelar vaksinasi di kediaman Kombes Pol. Purn. H.Dramayadi,SH., jl.Beringin RT 02 RW 18 Margonda Raya, Kelurahan Kemiri Muka Kecamatan Beji, kota Depok, Sabtu 26/03/2022.

Dalam dialog awak media dengan Tuan Rumah H.Dramayadi, SH menuturkan; berterimakasih kepada Polsek Beji yang telah melaksanakan giat vaksin di kediamannya hari ini. Sehingga warga tidak perlu jauh ketempat lain untuk melakukan vaksinasi," tuturnya.

Kenapa bisa dirumah bapak Dramayadi di gelar vaksin, “tanya awak media”. Dramayadi yang juga purnawirawan Polri tersebut menjelaskan bahwa beberapa waktu yang lalu Kapolsek Beji beserta tim bersilaturahmi kekediamannya.

Dalam kesempatan itu Kapolsek Beji yang pernah satu atap di Polres Jakut pada beberapa tahun silam, berinisiatif untuk menggelar giat vaksin dan lokasinya akan dilaksanakan kediaman saya. Dan pada akhirnya giat tersebut di gelar hari ini, “Tuturnya”.


Menurut H. Dramayadi bahwa," sebagai Purnawirawan Polri yang selalu setia dengan korp Polri, dan pesan saya kepada pejabat Polri yang bertugas di wilayah Depok, layani dan cintai rakyat Depok yang ingin hidup tenteram dan damai di kota Depok serta hargailah warga Depok yang akan memberikan masukan secara positif termasuk para Purnawirawan POLRI yang berada di kota Depok," ucapnya.

Lanjutnya sebagai masyarakat kota Depok tidak ada salahnya untuk bersinergi dalam mensukseskan program pemerintah, seperti halnya kegiatan vaksin hari ini, yang digelar rekan-rekan dari Polsek Beji, kita fasilitasi tempat. Tutup pak Dramayadi yang juga sebagai Pendiri BAMUS Ormas dan LSM kota Depok.Kapolsek Beji, Kompol Dr.Cahyo, S.H.,M.H.


ketika berkomunikasi dengan awak media via pesan singkat whatshap mengatakan hari ini kita gelar vaksinasi di kediaman Kombes Pol. Purn. H.Dramayadi, S.H., yaitu vaksin 1 dan 2 Sinovac, Astra zeneca dan booster, mengucapkan terimakasih kepada H Dramayadi, yang sudah memfasilitasi tempat giat hari ini. Saya sendiri sedang mengawal  Kapolda di daerah Margonda. Ujar Kapolsek Beji via pesan singkat whatshap.

Di lokasi vaksin hadir Ipda Nukman, Aipda Roojuddin sebagai Kamtibmas dan beberapa personil Polsek Beji lainnya.dalam hal ini Aipda Roojuddin menuturkan antusias masyarakat untuk melakukan vaksinasi sangat besar di wilayah ini.

Sehingga dosis yang tersedia habis hari ini. Besok berlanjut ke RW 09. Hasil vaksin hari ini, warga terdaftar 126 orang. Sinovac 18 orang dan 98 org Booster/Astra zeneca. Tutup Roojuddin selaku Kamtibmas Kemiri Muka,Beji.

Sedangkan ketua RT02/18 bapak Fajar Rizaldi Akbar, SH.,M.H., mengatakan bahwa," betapa pentingnya masyarakat melakukan vaksin sebab dengan vaksin imun tubuh kita bertambah.”Tujuan vaksin ini adalah dapat memberikan herd Immunity (kekebalan tubuh) dari penularan virus Covid-19″tutupnya.(Gus)

Tag Terpopuler

Terkini